Penyelidikan kasus Proyek Pembangunan Pusat Pelatihan Olahraga Hambalang, Jawa Barat oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terus menggelinding bagaikan bola panas. Setelah memeriksa sejumlah orang yang terkait dengan proyek tersebut, hari ini, Rabu (04/07/2012) lembaga super body itu akan memeriksa kembali Ketua Umum DPP Partai Demokrat, Anas Urbaningrum.
Kepastian pemeriksaan ulang, Anas Urbaningrum itu disampaikan juru bicara KPK Johan Budi. Dikatakan Johan, pemeriksaan Anas terkait penyelidikan proyek Hambalan itu merupakan yang kedua setelah dia diperiksa selama kurang lebih tujuh jam pada Rabu (27/6/2012) pekan lalu.
Menurut Johan, pemeriksaaan Anas kali ini untuk mengklarifikasi informasi-informasi yang diterima penyelidik KPK dari berbagai pihak yang sudah dimintai keterangan terlebih dahulu yang dating dari M.Nazaruddin maupun Ignatius Mulyono.
Diperoleh informasi, terkait penyelidikan kasus ini, penyelidik KPK telah memeriksa sedikitnya 70 orang. Bahkan, hingga kiniKPK masih terus mendalami hasil keterangan dan akan menjadwalkan pemeriksaan ulang terhadap pihak-pihak yang terindikasi terkait dengan proyek Hambalang tersebut.**