VIDEO PRIA ANCAM PENGGAL JOKOWI VIRAL, PRABOWO DIMINTA BERSUARA

Jatengtime.com-Jakarta-Sebuah rekaman video amatir yang diduga diambil di lokasi demonstrasi di depan Kantor Bawaslu RI, Jumat (10/5/2019) tampa seorang pria mengancam akan memenggal kepala Presiden Jokowi menjadi viral di media sosial dengan berbagai kecaman dari Nitizen.

Ancaman serius kepada Kepala Negara, Sabtu (11/5/2019) oleh relawan pendukung Joko Widodo yang tergabung dalam organisasi Jokowi Mania melaporkan pria yang yang belum diketahui identitasnya dan yang merekam video tersebut Polda Metro Jaya.

Ketua Umum Tim Jokowi Mania Immanuel Ebenezer mengatakan, pihaknya tidak mempermasalahkan aksi demonstrasi yang dilakukan, namun ucapan dalam video yang dinilainya mengancam nyawa seseorang apalagi seorang presiden adalah ancaman yang sangat serius.

“Beda pandangan politik silakan. Tapi kalau sudah mengancam atau ingin menghilangkan nyawa seseorang itu bahaya. Apalagi yang diancam seorang presiden. Ini enggak bisa kita biarkan. Ini yang kami laporkan…Kalau seandainya proses demokrasi ini selalu di bawah ancaman. Ini bahaya, yang bahaya bukan kita saja, tapi demokrasinya. Ini kan sangat meresahkan sekali…” kata Immanuel.

Laporan tersebut diterima dengan nomor registrasi LP/2912/V/2019/PMJ/Dit.Reskrimsus. Adapun pasal yang disangkakan adalah Pasal 207 KUHP dan Pasal 27 Ayat (4) UU ITE.

Imanuel mengaku tidak tahu identitas pria dalam video serta pembuat videonya, namun dia menyerahkan upaya pengungkapan identitas mereka kepada pihak kepolisian.

Laporan ancaman terhadap keselamatan Presiden Jokowi tersebut sudah diterima pihak Polda Metro Jaya dengan nomor registrasi LP/2912/V/2019/PMJ/Dit.Reskrimsus.

Adapun pasal yang disangkakan adalah Pasal 207 KUHP dan Pasal 27 Ayat (4) UU ITE.

Prabowo Diminta Bersuara atas Ancaman Pendukungnya kepada Jokowi

Ancaman keselamatan Presiden Jokowi dalam rekaman video tersebut juga ditanggapi Wakil Kepala Rumah Aspirasi Jokowi-Amin, Michael Umbas, Sabtu (11/5/2019) dalam dalam keterangan tertulisnya.

Umbas meminta Prabowo Subianto untuk idak tinggal diam atas sikap pendukungnya yang mengancam akan memenggal kepala Jokowi.

Kami meminta kepada Prabowo Subianto bersuara atas ancaman pendemo pendukungnya kepada Pak Jokowi. Jangan justru diam dan bersembunyi. Coba Prabowo lihat dan dengar, keliaran dari pendukung Anda ini…” kata Umbas.

Umbas mengecam keras sikap pendemo pendukung Prabowo itu sebagai pendemo bermental barbar dan penyebar teror. Jika kejadian ini dibiarkan akan berpotensi menjad konflik di tengah masyarakat.

“ Ancaman akan memenggal kepala Jokowi jelas meresahkan. Kami berharap pihak kepolisian sebagai aparat penegak hukum agar menindak pendemo yang mengumbar ancaman pembunuhan bermental barbar dan penyebar teror…” tegas Umbas.

Namun demikian, Umbas mengimbau seluruh pendukung Jokowi supaya tetap tenang, tidak perlu melakukan pembalasan, apalagi di tengah bulan suci Ramadhan.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.