PRESIDEN KE-3 REPUBLIK INDONESIA, BJ HABIBIE MENINGGAL DUNIA

Jatengtime.com-Jakarta-Innalillahi Wa Innailaihi Rojiun
Innalillahi Wa Innailaihi Rojiun
Innalillahi Wa Innailaihi Rojiun.

Kembali Indonesia berduka, putra terbaik menghadap Illahi Ta’ala.

Bacharuddin Jusuf Habibie ( BJ Habibie ), Presiden ke-3 Republik Indonesia, Rabu (11/9/2019), pukul 18.05 WIB, meninggal dalam usia 83 tahun, di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto, Jakarta Pusat.

Putra Habibie, Thareq Kemal menyatakan, beliau sempat dirawat di Jerman setelah mengalami kebocoran klep jantung. Tim dokter Kepresidenan yang terdiri dari dokter spesialis dengan berbagai bidang keahlian, seperti jantung, penyakit dalam, dan ginjal dipimpin Prof dr Azis Rani sudah melakukan tindakan yang terbaik sejak masuk RSPAD tanggal 1 September 2019

“ Bapak meninggal karena gagal jantung. Tim dokter Kepresidenan sudah bekerja dengan baik. Karena sudah menua, organ melemah dan tidak kuat lagi. Jantungnya menyerah…” kata Thareq.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.