DI TUDING BELUM SETOR DANA KAMPANYE PRABOWO-SANDI, JAWAB PKS GAK ADA ATURANYA

Jatengtime.com-Jakarta-Tudingan partai pengusung pasangan Capres-Cawapres Prabowo Subianto-Sandiaga S Uno, PKS, Demokrat dan PAN belum setor sumbangan dana kampanye ditanggapi Wakil Ketua Majelis Syuro PKS, Hidayat Nur Wahid.

Hidayat Nur Wahid, di Kompleks Parlemen, Rabu (2/1/2019) menegaskan bahwa tidak ada aturan yang menyebutkan partai-partai pengusung harus menyumbang dana kampanye untuk pasangan calon presiden dan wakil presiden yang diusungnya.

“ Kita tegaskan aturan itu enggak ada ya. Tidak ada yang menyebutkan bahwa partai kemudian menyetorkan dana kampanye tertentu. Kita kan ikutin aturan saja…” kata  Hidayat.

Hidayat menerangkan, dana kampanye bisa berasal dari banyak sumber. Bisa dari dana pribadi pasangan calon atau sumbangan dari pihak manapun termasuk partai. Namun, tidak ada kewajiban bagi partai pengusung untuk memberikan sumbangan itu.

Hidayat bahkan menerangkan bahwa PKS sudah memberikan sumbangan yang lebih besar kepada Prabowo-Sandiaga yaitu rekomendasi untuk mengusung Prabowo-Sandiaga sebagai capres dan cawapres.

PKS, menurut Hidayat juga telah mengampanyekan pasangan Prabowo-Sandiaga di setiap kampanye para caleg-caleg PKS.

“ Jadi kami berharap agar permasalahan ini tidak kemudian dianggap hanya sekadar dana dalam rangka pemenangan itu adalah dana tunai…” imbuh Hidayat.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.