Promosikan Pariwisata, Jateng Lakukan Roadshow di Bali

HARI ini, Kamis (20/09, Tim Pariwisata yang dikomandoi Dinas Pariwisata Provinsi Jateng melakukan Roadshow di pulau Bali. Roadshow ini senagaja dilakukan karena Bali merupakan destinasi wista kleas dunia dan menjadi daya tarik wisatawan mancanegara maupun wisatawan nusantara.

Kegiatan roadshow wisata di Bali ini senagaja dilakukan oleh Dinas Pariwisata Jateng agar para wisatawan manca negara lebih mengenal Jawa Tengah yang juga memiliki daerah wisata yang tidak kalah dengan Bali.

Selain itu, kegiatan tersebut tak lain bertujuan untuk menginformasikan Visit Jawa Tengah 2013, memulihkan citra kepariwisataan, serta mempromosikan Daya Tarik Wisata dan Budaya unggulan yang ada di Jawa Tengah.

Selain presentasi potensi wisata dan budaya, kegiatan roadshow di Bali juga diisi dengan acara pementasan seni khas Jawa Tengah dan table top. Table top akan mempertemukan 30 seller terdiri dari Hotel, Biro Perjalanan Wisata, Pengusaha Obyek Wisata, dan Pengusaha Agro Wisata dengan 50 buyer/ tamu undangan dari Bali dan Nusa Tenggara Barat (NTB).

Melalui pertemuan ini diharapkan dapat memotivasi pelaku wisata Jawa Tengah dalam membuat paket-paket wisata yang menarik serta melakukan promosi bersama dengan daerah lain.**

editor: Herry Febriyanto

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.