Jatengtime.com-Bandung-Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto memberikan instruksi kepada Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.
Instruksi Ketum Golkar ini disampaikan di sela-sela peringatan Nuzulul Qur’an, Minggu (9/4/2023) di salah satu hotel di Kota Bandung saat Airlangga hadir didampingi Ridwan Kamil yang ternyata adalah salah satu kader Partai Golkar.
Airlangga saat ditanya wartawan terkait keakrabannya dengan Ridwan Kamil menuturkan bahwa Gubernur Jawa Barat yang dikenal dengan sebutan Kang Emil ini menjabat sebagai Wakil Ketua Umum sejak bergabung dengan Partai Golkar pada Januari 2023 lalu.
“ Kalau Pak Emil kan sudah Waketum Golkar dan hari ini Jawa Barat posisi Golkar baik, sehingga tentunya ke depan menang itu target yang bisa dicapai…” kata Airlangga.
Kemudian Ketum Golkar yang juga menjabat sebagai Menko Perekonomian ini.
menyampaikan instruksi khusus untuk Kang Emil agar bisa memenangkan partai Golkar di Pemilihan Legislatif ( Pileg ) dan Pemilihan Presiden ( Pilpres ) tahun 2024 nanti.
Baru setelah Golkar menang, Airlangga bakal menentukan soal sosok yang akan diusung Partai Golkar di Pemilihan Kepala Daerah ( Pilkada ) Jawa Barat.
“ Pertama menangkan Pileg kemudian Pilpres, tentu baru agenda Pilkada berikutnya…” tegasnya.
Mendapat instruksi tersebut, Gubernur Jabar langsung menyatakan siap mengikuti termasuk soal nasib dirinya di Pemilu 2024.
“ Tentunya saya ngurusi yang pasti-pasti aja dan karena sudah masuk partai tentu saya ikut arahan yang terbaik dari kacamata partai. Itu akan saya ikuti…” tegas Kang Emil.