Dalam rangka menanamkan kepedulian lingkungan di kalangan masyarakat maupun generasi muda, LSM Media Aksara akan menyelenggarakan penghijauan kembali hutan mangrove yang diadakan 18 Juli dengan mengambil lokasi Pulau Tirang, Tapak Kecamatan Tugu Semarang.
Penyelenggaraan Kegiatan penghijauan tersebut merupakan acara inti dalam rangka menyambut Hari Anak Indonesia (HAI), 23 Juli mendatang.
Menurut Ketua Forum Komunitas Hijau Nunggak Semi, Winarso, kegiatan penanaman ribuan tanaman mangrove yang mengambil tema Seribu Anak Untuk Negeri adalah wujud pembinaan kepedulian lingkungan terhadap masyarakat yang terus dilakukan Komunitas Hijau Nunggak Semi.
“Dalam kegiatan sebelumnya telah dilakukan penanaman 18.000 tanaman mangrove di beberapa daerah, Dan untuk kegiatan kali ini akan ditanam sepuluh ribu tanaman Mangrove dengan lokasi Pulau Tirang,” ujar Winarso yang juga sekertaris LSM Media Aksara.
Selain melibatkan komunitas lingkungan dan seribu murid SMU sederajat se Kota Semarang, kegiatan Seribu Anak Untuk Negeri didukung instansi terkait di Jateng seperti BLH, Dinas Kelautan, Dinas Kehutanan.**