Jatengtime.com-Demak-Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Demak, Rabu (16/08/23) di Ruang Rapat Paripurna menggelar Rapat Paripurna Istimewa tahun 2023 dengan agenda utama menyaksikan siaran langsung Pidato Kenegaraan Presiden RI pada Sidang Tahunan MPR RI tahun 2023 dan sidang bersama DPR RI – DPD RI Tahun 2023 dalam rangka HUT ke78 Kemerdekaan RI Tahun 2023.
Rapat Paripurna Istimewa dipimpin Ketua DPRD Kabupaten Demak Fahrudin Bisri Slamet (FBS), dihadiri Bupati Demak dr. Eisti’anah, SE, Wakil Bupati KH Ali Makhsum, MSi, Sekretaris Daerah (Sekda) Akhmad Sugiharto,ST.MT, jajaran Forkopimda, segenap anggota DPRD, para Asisten Sekda, Kepala Perangkat Daerah, Camat se Kabupaten Demak dan tamu undangan.
FBS dalam pembukaan sidang paripurna, menyatakan tema HUT RI kali ini yaitu ‘Terus Melaju Untuk Indonesia Maju’, mengajak elemen bangsa untuk maju bersama dan menggelorakan semangat perjuangan yang belum berakhir.
“ Tema HUT RI yaitu ‘Terus Melaju Untuk Indonesia Maju’, dirgahayu RI pada tahun ini mengajak elemen bangsa untuk maju bersama dan menggelorakan semangat perjuangan yang belum berakhir. Kita harus mampu dan mau untuk mewujudkan mimpi besar kita yang tercermin dalam visi Kabupaten Demak yaitu Demak bermartabat maju dan sejahtera…” kata FBS.
Presiden Joko Widodo tayangan monitor menyampaikan, bahwa Indonesia saat ini mempunyai ruang besar untuk meraih Indonesia emas tahun 2045. Indonesia mempunyai kesempatan dan peluang.
“ Bonus demografi yang akan mencapai puncak di tahun 2030-an adalah peluang besar kita untuk meraih Indonesia emas tahun 2045, 68 persen adalah penduduk berusia produktif. Disinilah kunci peningkatan produktivitas nasional kita. Selanjutnya peluang besar yang kedua ‘internasional trust’ yang dimiliki Indonesia saat ini, yang dibangun bukan sekedar melalui ‘gimic’ atau retorika semata. Melainkan melalui sebuah peran dan bukti nyata keberanian Indonesia dalam bersikap…” kata Jokowi.
Presiden menegaskan bahwa momentum Presidensi Indonesia di G20, keketuaan Indonesia di Asean, Konsisten Indonesia dalam menjunjung HAM, kemanusiaan dan kesetaraan serta kesuksesan Indonesia menghadapi krisis dunia, 3 tahun terakhir ini telah mendongkrak dan menempatkan Indonesia kembali dalam peta percaturan dunia.
“ Dan ditengah kondisi dunia yang bergolak akibat perbedaan, Indonesia dengan Pancasila nya, dengan harmoni keberagaman nya, dengan prinsip demokrasi nya mampu menghadirkan ruang dialog. Mampu menjadi titik temu dan menjebatani perbedaan perbedaan yang ada…” tegasnya.