PAMNAS BONSAI SEMARANG UNTUK PEMULA, JURI TETAP JURI NASIONAL

Jt.Com-Semarang-Walaupun dengan konsep untuk mewadahi kreatifitas petani dan penggemar Bonsai pemula, namun Pameran Nasional (Pamnas) Bonsai yang diadakan di Semarang, Jawa Tengah yang berlangsung sejak tanggal 17-25 Semptember 2016 di selenggarakan oleh Perkumpulan Penggemar Bonsai Indonesia (PPBI) cabang Kota Semarang tetap mengutamankan kompetisi yang benar-benar sesuai aturan yang ada.

Ketua panitia Widodo di lokasi pameran, Selasa (20/9/2016) setelah tim juri menentukan siapa yang menjadi pemenang menegaskan bahwa walaupun pameran kali ini segaja di buat untuk mewadai kreatifitas petani dan penggemar bonsai pemula, namun sistem penjurian tetap profesional dan sesuai aturan yang ada. Seluruh juri di datangkan dari luar daerah yang memang bersertifikat juri Nasional.

“Benar…kali ini kami menampilkan Pameran Bonsai Tingkat Nasional yang sengaja kami peruntukan bagi petani dan penggemar Bonsai pemula, namun hasil penjurian kami jamin adalah penjurian yang profesional dan sesuai aturan. Juri yang kami undang adalah juri Nasional yang bersertifikat. Meraka adalah Zylon S dari Bandung, Edy dari Sragen,Narno dari Jogja, Andre dari Malang sedang Dewan Juri adalah Rudy Nayoan dari Jakarta. Dengan demikian semua pemenang adalah hasil penjurian Juri Nasioanal….”kata Widodo.

Pameran yang di adakan di Taman KB jalan Menteri Supeno Semarang dengan tajuk Semarang Expo Holtikultura-Go Green 3 di ikuti oleh beberapa peserta dari Cabang PPBI seperti dari Cabang Bandung, Cirebon, Tegal, Kendal, Kabupaten Semarang, Semarang Kota, Demak, Kudus, Jepara, Sragen hingga Bangkalan Madura.

Kelas yang ditampilkan sengaja di peruntukan bagi kelas menengah ke bawah, Kelas Bahan (Prospek) di ikuti 12 Bonsai, Kelas Regional 98 Bonsai, Kelas Madya 31 Bonsai yang masing-masing pemenang di tandai dengan bendera (Plakat) dengan warna Hijau/ Biru untuk pemenang dengan kategori Baik, Merah untuk Baik Sekali.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.