Jatengtime.com-Demak-Untuk mendapatkan rekor MURI dan prosesi Grebeg Besar, kemenag Demak ‘kebagian tugas’ membuat 90 gunungan sayuran, kerahkan 140 penyuluh, karena tidak cukup tersedia, kacang panjang sampai didatangkan dari Kediri, Jawa Timur.
Pantauan di tempat menata gunungan. Sabtu (15/6/2024) pukul 22.00 WIB, 90 rangka bambu dibalut daun jati sudah siap ditata sayur mayur mulai cabai, jagung, terong dan lain-lain didatangkan dari pasar Demak, Bandungan, Magelang hingga Kediri, dilembur.
Besuk, Minggu (16/06/2024) pagi. 90 gunungan sayuran ini akan di tata oleh 140 penyuluh Kemenag dengan target pukul 12.00 WIB siap lapangan Setda Demak untuk selanjutnya akan dinilai oleh Tim MURI.
Malamnya, 90 gunungan sayuran dan Tumpeng Songo (9) akan diarak dari pendopo kabupaten menuju Masjid Agung Demak untuk dibagikan kepada masyarakat usai dilakukan selamatan.
Diketahui, Grebeg Besar atau yang sering dikenal dengan sebutan ‘Besaran Demak’ adalah perayaan budaya yang dilakukan setahun sekali pada bulan Zulhijah oleh masyarakat Muslim di Masjid Agung Demak.
Prosesi Grebeg Besar dimulai dengan ziarah ke makam Raja-raja Demak dan ke makam Sunan Kalijaga. Masyarakat juga disuguhi pasar malam yang berlokasi lapangan di Tembiring Jogo Indah, berjarak sekitar 1 Km dari Masjid Agung Demak.
Tahapan lainya adalah kirab budaya dan penjamasan pusaka peninggalan Sunan Kalijaga berupa Kutang Ontokusuma dan Keris Kyai Crubuk.