Jatengtime.com-Demak-Seiring perkembangan jaman Pasar Bintoro, pasar terbesar di Kabupaten Demak yang berlokasi tepat di jatung kota mulai dirasakan banyak pihak sudah saatnya dilakukan banyak pembenahan terutama dibidang ketertiban lahan parkir.
Pasar berlantai 2 yang mempunyai beberapa lahan parkir baik di lantai dasar maupun lantai 2 dirasakan kurang efekif hingga segera dilakukan pembenahan kembali guna kenyamanan bersama baik kenyamanan pembeli, pedagang maupun pengendara lalu lintas.
Melalui Dinas PUPERA, Selasa (17/1/2018) Pemkab Demak dan instansi terkait melakukan kegiatan pemasangan pagar Hermes di halaman depan pasar Bintoro yang letaknya langsung menghadap jalan raya Pantura yang padat pengendara.
Kepala dinas PUPERA Drs Doso Purnomo dilokasi menyatakan pemasangan pagar ini bersifat sementara untuk kemudian diamati pemanfaatanya oleh semua pihak, baik pembeli, pedagang maupun pengguna jalan raya serta ketertiban lahan parkir.
Ketika pemasangan pagar pengaman ini nantinya justru akan merugikan banyak pihak maka akan dievaluasi lagi.
“ Upaya yang dilakukan Pemkab dengan memberi pagar pengaman ini bertujuan demi kepentingan, kenyamanan dan keselamatan bersama baik pembeli, pedagang maupun pengguna jalan. Untuk sementara upaya ini bersifat sementara, namun apabila berhasil kita teruskan, jika tidak akan kita evaluasi. Intinya justru pemasangan ini demi keselamatan bersama karena di depan pasar ini adalah jalan pantura yang sangat padat dan rame…” ujar Doso Purnomo.
Salah satu kasi bidang kebersihan, Andi Erwin menambahkan pemasangan pagar ini tidak menutup semua areal depan pasar, tetap diberi akses untuk keluar masuk menuju pasar.
“ Pembeli dan pedagang beserta motor maupun mobilnya masih bisa beraktifitas, ada 3 titik yang tetap kita buka. Upaya ini dilakukan justru demi kepentingan bersama. Kenyamana dan keselamatan semua pihak yang kita utamakan. Didepan pasar langsung berhadapan dengan jalan raya pantura yang padat dan rame. Memang sementara terkesan merugikan namun apabila diamati dengan bijaksana pemasangan pagar ini banyak manfaatnya….” kata Andi Erwin.