Maskapai penerbangan Susi Air berminat membuka jalur penerbangan Purbalingga (Wirasaba) – Jakarta (Halim Perdana Kusuma), saat ini mereka sedang menjajaki untuk menggunakan lapangan udara Wirasaba milik TNI Angkatan Udara di Desa Wirasaba, Kecamatan Bukateja, Purbalingga. Rencananya jalur penerbangan ini untuk melengkapi rute Cilacap (Tunggulwulung) – Jakarta (Halim Perdana Kusuma).
Hal ini terungkap disela-sela kunjungan Gubernur Jawa Tengah H. Bibit Waluyo di Lanud Wirasaba, beberapa waktu lalu yang didampingi Bupati Purbalingga Heru Sudjatmoko, Bupati Banyumas Mardjoko dan Bupati Banjarnegara Sutedjo Slamet Utomo.
Seperti dilansir dari situs Pemkab Purbalingga, Gubernur Jawa Tengah H. Bibit Waluyo mengatakan, jika Lanud Wirasaba dibuka untuk penerbangan komersial maka akan memberikan kemudahan transportasi yang cepat bagi wilayah Jateng bagian Barat, Tengah dan Selatan.
”Jika tidak mempengaruhi operasional TNI Angkatan Udara, maka lebih baik Lanud Wirasaba dimanfaatkan untuk penerbangan komersial. Daripada bandaranya nganggur, kan lebih baik dimanfaatkan untuk masyarakat,” katanya yang juga didampingi Komandan Lanud Wirasaba Mayor Pnb Veradiyanto.
Menurutnya, landasan udara Wirasaba sepanjang 850 meter sangat cocok untuk penerbangan pesawat kecil. Disisi lain, dengan pertumbuhan ekonomi masyarakat serta memperhatikan perlunya moda transportasi yang cepat dan pengalaman arus mudik, maka tidak ada salahnya bandara udara wirasaba dimanfaatkan untuk bandara komersial.
“Selain memberikan kemudahan juga membuka peluang bisnis bagi maskapai penerbangan. Saya optimis, kelak bandara Wirasaba akan bisa dibuka untuk penerbangan komersial. Pemprov siap mendukung agar perijinan dan sinergi perencanaan yang baik bisa diwujudkan,” ujarnya.
Bupati Purbalingga Heru Sudjatmoko mengatakan, langkah yang telah ditempuh untuk mewujudkan bandara Wirasaba sebagai bandara komersial sudah dirintis sejak tahun 2006, dengan melakukan studi kelayakan pengembangan pangkalan udara Wirasaba menjadi lapangan udara komersil.
“Tahun 2007 lalu telah dilakukan penyusunan rencana induk pengembangan (RIP) master plan Lanud Wirasaba dan telah dikeluarkan pula ijin pemanfaatan Lanud Wirasaba menjadi bandara komersil dengan surat KSAU tertanggal 30 April 2007,” katanya.
Sementara itu Sales Operation Susi Air, Indra mengungkapkan, pada prinsipnya Susi Air telah siap hanya tinggal masalah administrasi saja. Tinggal diadakan pertemuan antara owner Susi Air, Susi Pujiastuti dengan Bupati Purbalingga, Banyumas, Banjarnegara, dan Wonosobo serta Gubernur Jateng.
”Prinsipnya kami siap, tinggal perijinan administrasi saja,” ungkapnya.*
Sumber : Humas Pemkab Purbalingga
Editor : Herry Febriyanto