Timnas Tetap Tampil Menyerang Hadapi Vietnam

Olahraga280 Dilihat

JELANG laga uji coba Timnas Indonesia vs Vietnam yang akan digelar di Stadioan Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (15/9) sore ini. Pelatih Timnas Indonesia Nil Maizar menjanjikan permainan menyerang.

Mantan pelatih Semen Padang ini tidak terlalu mengkhawatirkan kondisi psikologisnya usai timnya kalah dari Korut pada pertandingan di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Senin (10/9) lalu.

“Main menyerang adalah opsi terbaik ketika bermain di kandang,” katanya kepada wartawan di Surabaya belum lama ini.

Meski hanya bertajuk pertandingan uji coba menjelang Piala AFF yang akan digelar di Malaysia beberapa bulan lagi, namun merupakan pembuktian bagi Timnas sendiri.*

Sumber : PSSI

Editor : Herry Febriyanto