Kunjungan kerja Komisi X DPR RI di Jawa Tengah (Jateng) dalam rangka menggali informasi dan permasalahan-permasalahan pendidikan, kebudayaan dan pariwisata, pemuda dan olahraga, arsip dan perpustakaan daerah berlangsung, Rabu (18/07/2012)
Rapat kerja yang dipimpin Ketua Komisi X DPR-RI Agus Hermanto,ini tanpa dihadiri oleh Gubernur Jateng H. Bibit Waluyo. Bibit hanya diwakili oleh Asisten Kesra Drs. Edi Susanto, didampingi Kejati Jateng, Pangdam Diponegoro, perwakilan Kapolda Jateng, serta Kepala Dinas (Kadin) Pendidikan Jateng, Kadin Kebudayaan dan Pariwisata Jateng, Kadin Pemuda dan Olahraga, Rektor Unissula Semarang, Rektor Undip dan perwakilan dari Badan Arsip dan Perpustakaan Daerah.
Sedangkan dari anggota DPR RI Komisi X, dari 19 anggota dewan yang melakukan kunjungan kerja Jateng, hanya dihadiri oleh Ir. Agus Hermanto, MM, Drs. Parlindungan Hutabarat, TB. Dedi Suwandi Gumelar, dan Akbar Zulkafar, ST. Menurut informasi dari Humas Provinsi Jateng, Katili, anggota dewan dari DPR RI yang lain berkunjung ke daerah yaitu ke Kabupaten Salatiga dan Kota Solo.
Seperti kita ketahui, Komisi X DPR RI membidangi Departemen Pendidikan Nasional, Departemen Kebudayaan dan Pariwisata, Kementrian Negara Pemuda dan Olahraga, dan Perpustakaan Nasional.