VIDEO OKNUM TNI AU TENDANG MOTOR IBU YANG BONCENGAN DENGAN ANAK VIRAL, PANGLIMA TNI MINTA MA’AF

Jatengtime.com-Jakarta-Panglima TNI Laksamana Yudo Margono melalui Kepala Pusat Penerangan ( Kapuspen ) TNI Laksamana Muda Julius Widjojono, Selasa (25/4/2023) menyampaikan permintaan ma’af atas kasus oknum prajurit menendang motor seorang ibu yang membonceng anak di Jatiwarna, Bekasi, Jawa Barat.

Sebelumnya rekaman video tindakan oknum TNI yang arogan terhadap perempuan dan anak-anak ini diketahui viral di media sosial dan munai banyak kritikan.

Karena rasa peduli terhadap sesama, video ini lantas diviralkan netizen hingga sampai ke para petinggi TNI.

“ Panglima TNI atas nama segenap prajurit TNI memohon ma’af atas adanya perilaku arogan yang ditampilkan oleh oknum TNI tersebut…” kata Julius.

Dalam video yang tidak disebutkan kapan peristiwanya terjadi, namun, TNI mengeklaim telah berhasil melacak identitas pelaku, yakni Praka ( Prajurit Kepala ) ANG, anggota Detasemen Pertahanan Udara ( Denhanud ) 471, berasal dari Wonosobo, Jawa Tengah.

“Sesuai instruksi Panglima TNI, agar Prajurit TNI tidak arogan, menyakiti hati rakyat, maka Puspom TNI sudah menelusuri identitas motor tersebut…” ujarnya.

Akan mendapat sanksi disiplin dari atasan.

Julius memastikan bahwa pelaku akan di beri sanksi, namun demikian Puspom TNI masih akan menelusuri lagi apakah betul Praka ANG yang mengendarai sepeda motor dan bertindak arogan terhadap warga sipil.

“ Selanjutnya memastikan penggunanya saat itu untuk diberikan sanksi sesui kententuan yang berlaku…” ungkapnya.

Dalam video viral tersebut tampak pria berseragam TNI menendang sepeda motor yang dinaiki seorang ibu yang sedang memboncengkan anak kecil, diduga anaknya.

Tendangan kaki sebelah kanan pria berseragam TNI tersebut hampir membuat motor yang ditumpangi ibu dan anak itu terjatuh. Setelah menendang, pria berseragam TNI kemudian pergi.

Dalam video tersebut tercantum narasi bahwa ibu tersebut mengerem motornya tiba-tiba sebab motor di depannya juga rem mendadak. Akibatnya pria berseragam TNI menabrak bagian belakang motor ibu.

Belakangan ini, media sosial memang sedang dihebohkan dengan video seorang pria berseragam TNI yang melakukan tindakan anarkis di jalanan. Dalam video Viral ini, tampak jika pria berseragam TNI tersebut menendang motor seorang ibu dan anaknya.

Diduga karena kesal ibu didepanya mengerem mendadak. pria berseragam TNI tersebut kemudian menendang motor yang dikendarai ibu dan anak kecil.

TNI AU buka suara, pelaku sudah diberi sanksi oleh atasan..

TNI Angkatan Udara melalui akun Twitter resminya @_TNIAU, pada Selasa (25/4/2023) memberi kabar terbaru dari peristiwa ini, mengungkap identitas sosok TNI penendang motor ibu dan anak, serta sudah mendapat sanksi dari atasan.

Selamat pagi Airmen. Yang bersangkutan adalah Praka ANG, Anggota Denhanud 471. Saat ini ybs sudah mendapat sanksi disiplin dari atasannya…”

Dandenhanud 471 juga sedang mencari ibu dan anak untuk meminta ma’af  secara langsung. 

Akun @_TNIAU menambahkan Praka ANG mendapatkan sanksi disiplin dari atasan dan Dandenhanud 471 juga sedang mencari ibu dan anak untuk meminta maaf  secara langsung.

Dandenhanud 471 juga sedang mencari ibu tersebut utk meminta ma’af secara langsung. Terima kasih..”

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.