LETKOL INF ABI KUSNIANTO, SUTRADARA PEMBEBASAN SANDERA TERORIS DI DEMAK

Jatengtime.com-Demak-Tidak banyak warga Demak yang menonton acara syukuran HUT TNI ke 73 di Simpang Enam, Sabtu (13/10/2018) sekitar pukul 09.00 WIB mengetahui bahwa sutradara demontrasi “pembebasan sandera teroris “ adalah Dandim Demak Letkol Inf Abi Kusnianto.

Penonton yang terdiri dari berbagai kalangan bahkan anak-anak dan dibebaskan untuk menikmati seluruh tahapan acara hingga puncaknya dari jarak dekat namun aman untuk menikmati maha karya Abi Kusnianto.

Diawali dari episode penyanderaan sandera teroris yang di umpakan adalah “ Bupati Demak “ beserta jajaranya dengan rentetan senjata otomatis yang tentunya menggunakan peluru hampa, penonton dan semua tamu undangan yang hadir kaget, karena tiba-tiba kawanan teroris datang dengan cepat.

Dengan semua pemain adalah anggota Densus Anti Teror Bataliyon 410/ Alugoro yang merupakan Batalyon Infanteri Teritorial yang bermarkas di Jl. Jenderal Sudirman Km. 02 Blora ( Jalan raya Blora – Cepu ) Dusun Bangkle, Kecamatan Blora, Kabupaten Blora, Jawa Tengah.

Ayah dari Virya Aura Inayah dan Az Zahra Dara Aurora beserta seluruh jajaran Kodim 0716/ Demak ini mengemas demontrasi pembebasan sandera teroris di simpang enam memukau seluruh penonton dan tamu undangan.

Dengan sangat apik, seluruh tahapan pembebasan disuguhkan Densus Anti Teror Bataliyon 410/ Alugoro. Kejar kejaran antara Densus yang menggunakan mobil taktis dan teroris yang menyandera “ Bupati Demak “ menggunakan bus dan sebuah mobil apv berlangsung seru disertai rentetan senjata ( peluru hampa ).

Masyarakat Demak disuguhi adegan seru dan nyaris nyata hingga penampakan wujud asli 2 anggota Sniper ( Penembak Jitu ) melumpuhkan kawanan teroris yang salah satu sniper tersebut menggunakan sepucuk senjata kusus andalan, SPR 2.

Senjata penembak runduk (SPR) buatan PT Pindad dengan jarak tembak efektif sejauh 2 km dan mampu menembus baja Tank serta sempat menggegerkan dunia bisa dilihat langsung masyarakat Demak. ( Ninik P )