Jatengtime.com-Demak-Maestro Keroncong dan Langgam Jawa Indonesia, Hj Waldjinah (71) yang dikenal dengan sebutan si “ Walangkekek “ benar-benar menjadi Maestro yang memukau seluruh tamu undangan grup-grup musik keroncong se-Jawa dan warga sekitar dalam acara yang bertajuk “ Silaturahmi Kronjongers Indonesia, Satu Dasawarsa Orkes Keroncong Gita Citra Alam sekaligus Louncing Tjong Young ( GCA-personil baru yang semuanya anak muda Demak ) “ di Hotel Citra Alam, Jalan Bhayangkara, Kecamatan Demak, Kabupaten Demak, Sabtu malam (14/10/2017) pukul 20.00 WIB.
Dalam usia yang sudah 71 tahun, ibu Waljinah masih tetap eksis dengan ciri kasnya sebagai seorang Walangkekek yang membuat salah satu muridnya dari Jakarta iseng menggoda dengan memberikan uang ( saweran ) dan aksi iseng ini sempat membuat eyang Waldjinah yang semua panca inderanya masih berfungsi semua sempat lupa syair lagu karena kaget.