KRI FRANS KAISIEPO DI NAIKI JOKOWI DALAM KOMODO EXERCISE 2016 DI PADANG

Jakarta – Kapal perang KRI Frans Kaisepo (368) milik Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut (TNI-AL) menurut rencana bakal di naiki presiden Joko widodo dalam acara latihan bersama TNI AL dan Angkatan Laut dari 37 negara sahabat dengan sandi Komodo exercise 2016.

Presiden Joko Widodo dijadwalkan akan membuka latihan Multilateral Naval Exercise Komodo (MNEK 2016) dengan menaiki kapal perang yang di buat di Belanda dan pernah menjadi duta pengawas laut di Libanon.

Pusat Penerangan TNI AL lewat pernyataan resminya yang di terima JT menyebutkan latihan Komodo 2016 (MNEK 2016) diselenggarakan di kepulauan Mentawai, Padang dimulai dengan menggelar geladi bersih atau persiapan upacara di Mako Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal II) Padang, Rabu (6/4/2016).

Kegiatan Komodo exercise 2016 berupa 15th Western Pacific Naval Symposium (WPNS), Symposium Naval Workshop, Maritime Exhiition, Engineering Civic Action Project (ENCAP) dan Medical Civic Action Project (MEDCAP).

Latihan MNEK 2016 akan di isi dengan berbagai kegiatan berupa, penanda- tanganan Monumen Perdamaian oleh Presiden Jokowi, kegiatan Ship tour dengan tema “Ayo ke Laut” yang akan diikuti oleh 500 pelajar, lomba dayung antar negara (Selaju Sampan).

Kegiatan menarik lainya berupa sepak bola pantai, festival kuliner Marandang di pantai Cimpago, serta kirab kota dengan maskot masing-masing negara, funbike yang diikuti delegasi WPNS, dance and band performance, promosi kebudayaan dan kuliner Indonesia (cultural dinner). (jt-jakarta)