Pemkab Sukoharjo Gelar Bintek TI

PEMERINTAH Kabupaten Sukoharjo melalui Bagian PDE Setda Kabupaten Sukoharjo bekerja sama dengan PT Telkom Area Pelayanan Surakarta mengadakan Bimbingan Teknis Teknologi Informasi bagi Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah Kabupaten Sukoharjo di Gedung Graha Satya Karya 18-19 September 2012.

Kabag PDE, Suyamto, mengatakan, dengan kegiatan bintek ini diharapkan peserta menguasai pengelolaan pemanfaatan dasar teknologi informasi berbasis internet dengan baik serta antar peserta dapat terbangun komunitas baik dalam bentuk mailing list maupun lainnya sehingga dapat meningkatkan kualitas layanan publik.

Sementara itu Sekda Sukoharjo, Drs. Agus Santosa mengatakan, bahwa para kepala SKPD harus mampu memanfaatkan Teknologi Informasi sebagai pendukung untuk dapat mempercepat penyelesaian pekerjaan maupun meningkatkan pengetahuan dan kapasitas diri, karena di dalam dunia internet hampir apa yang dibutuhkan dapat dicari, misalnya mencari peraturan perundang-undangan dan lain sebagainya.

Secara terpisah Kepala Telkom Solo, Budi Raharjo, menyatakan, bahwa Telkom Solo sebagai bagian dari BUMN, ke depan siap bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Sukoharjo untuk memanfaatkan teknologi informasi khususnya internet.*

Sumber : Humas

Editor : Herry Febriyanto