KOMISI Pemberantasan Korupsi (KPK), Selasa (4/9) siang ini dijadwalkan memeriksa Direktur Utama PT Yodya Karya, M. Basir.
Pemeriksaan tersebut terkait kasus dugaan korupsi proyek Pusat Pendidikan, Pelatihan, dan Sekolah Olahraga Nasional (P3SON) di Bukit Hambalang, Bogor, Jawa Barat.
Berdasarkan informasi dari berbagai sumber, Kepala Bagian Pemberitaan dan Informasi KPK, Priharsa Nugraha mengatakan, Basir diperiksa sebagai saksi untuk tersangka Deddy Kusdinar.*
Editor : Herry Febriyanto