KRI Banda Aceh (BAC) merapat di Dermaga Pelabuhan Tanjung Priuk sekitar pukul 04.45 dan disambut beberapa personil TNI Angkatan Laut Mako Kolamil, Jakarta. Rencananya siang ini kapal milik TNI AL ini akan kembali ke Tanjung Emas guna mengangkut pemudik dari Jakarta Asal Jawa Tengah (Jateng).
Berdasarkan Laporan wartawan Jatengtime.com yang ikut dalam perjalanan KRI Banda Aceh melaporkan, dengan penuh kekuatan para ABK bersusah payah berbagi tugas untuk menyandarkan KRI BAC ke pelabuhan Tanjung Priok.
Sekitar pukul 5.00, Sabtu (18/08), dengan seluruh kemampuan para prajurit melempar Tros Tali (tali yang keluar dari badan kapal) untuk menginkatkannya dibolder Tanjung priuk. Setelah sekitar 30 menit para prajurit berhasil merapatkan KRI BAC di dermaga. Dan akhirnya personil membuka Side Ramp (pintu keluar masuk kapal) pada pukul 05.30.
Pada rit kedua, diperkirakan jumlah pemudik lebih sedikit dibanding rit pertama. Dari jumlah pemudik yang sudar menndaftar di PT. Pelni, sekitar seribuan dan untuk sepeda motor sekitar 400an, kemungkinan akan bertambah karena masih ada para pemudik yang mendaftar.
“Data dari PT. Pelni pemudik yang ikut sekitar seribuan, sedangkan sepeda motor sekitar 400an. Kemungkinan bertambah, karena masih ada yang mau mendaftar.” Imbuh Komandan KRI BAC, Letkol Laut (P) Suratun didampingi Letnan Gigih kepada Jatengtime.com, pagi ini.
Dari pantauan Jatengtime.com di Dermaga tanjung Priuk, belum tampak para pemudik yang ikut. Suasana sepi hanya para pedagang yang menghiasi dermaga.**
editor: sarbini