Ribuan Bibit Ikan Ditebar Di Waduk Cacaban Kabupaten Tegal

SLAWI, JT – Sebanyak 145 Ribu Bibit ikan ditebar oleh Dinas KPP Kabupaten Tegal di perairan Waduk Cacaban Kabupaten Tegal.Penebaran tersebut dimaksudkan dalam rangka melakukan restocking ikan diperairan umum, diawali oleh Kepala DKPP Kabupaten Tegal Ir Suhartono yakni ada dua jenis ikan, yakni 75 ribu ikan nila dan 70 tawes.

Kepala DKPP Kabupaten Tegal, Menurut Ir Suhartono, mengatakan kegiatan penebaran bibit ikan ini merupakan tindak lanjut dari kementrian kelautan dan perikanan, agar di Indonesia mampu menjadi produsen ikan terbesar.

Selain itu, penebaran ikan di waduk cacaban ini diharapkan mampu meningkatkan taraf hidup masyarakat nelayan di sekitar cacaban.

“Restocking ikan ini dilakukan, guna menjaga kelestarian waduk cacaban, meningkatkan konsumsi ikan agar gemar makanikan, dan meningkatkan perekonomian bagi nelayan di sekitar cacaban,” katanya.

Suhartono berharap penebaran bibit ikan atau restocking ini dapat dilaksanakan tiap tahun.

Kabid Kelautan dan Perikanan Tangkap DKPP Kabupaten Tegal, Risang Sri Nugroho, menjelaskan, ikan nila yang ditebar ukuranya 3 sampai 5 centimeter (cm), sementara ikan tawes ukuranya 4 sampai 6 cm. Dengan ukuran tersebut, ikan akan sangat besar dan boleh di pancing atau di jaring jika sudah berumur 4 bulan.

“Kami berharap semua nelayan maupaun masyarakat dapat menjaga kelestarian ikan ini, karenanya alat untuk menangkap ikan di waduk cacaban ini diharapkan menggunakan alat yang ramah lingkungan, seperti pancing dan jaring kecil,” ungkapnya.

Dikatakannya, di waduk cacaban ini ada kelompok masyarakat pengawas. Kelompok tersebut tugasnya untuk mengawasi jika ada nelayan atau masyarakat yang mengunakan alat yang tidak ramah. Jika kemudian di temukan, merekalah yang akan melaporkan kedinas setempat.**

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.